Indeks
Film  

Netizen Cibir Gol Ronaldo di Piala Dunia 2022: Penaldo

Netizen mencibir gol tunggal Cristiano Ronaldo pada babak penyisihan Grup H Piala Dunia 2022 saat Portugal menang atas Ghana.

Jakarta, CNN Indonesia

Gol Cristiano Ronaldo untuk timnas Portugal pada babak penyisihan Grup H Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail Iconic, Kamis (24/11) menuai cibiran netizen.

Ronaldo menjadi pembuka keran gol Selecao das Quinas saat mencatat namanya di papan skor lewat eksekusi penalti. Gol pemain 37 tahun itu turut berkontribusi bagi kemenangan tipis 3-2 Portugal atas Ghana.

Ronaldo bahkan terpilih menjadi Man of The Match pertandingan tersebut. Namun, pemegang lima gelar Ballon d’Or itu tetap mendapat komentar miring dari warganet.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

Pasalnya, pelanggaran terhadap Ronaldo di dalam kotak penalti dianggap kontroversial. Mohammed Salissu yang menjegal Ronaldo nampak sudah menyentuh bola terlebih dahulu sebelum menabrak Ronaldo.

“Bukan penalti yang adil, Ghana dicurangi,” tulis salah satu netizen.

Warganet juga mengomentari gaya Ronaldo yang mudah terjatuh ketika disenggol pemain lawan. Hal itu disebut sebagai ciri khas Ronaldo jika sedang berada di kotak penalti.

“Dia adalah pemain yang bagus tapi ini adalah kelemahannya. Ronaldo adalah pelaku diving terbaik di dunia ketika hanya disentuh sedikit.” ujar salah satu warganet.

Sementara netizen yang lain menyebut gol penalti Ronaldo adalah ciri khas mantan pemain Manchester United. Netizen menggabungkan nama Ronaldo dengan penalti.

“Ini namanya Penaldo,” tulis salah satu netizen.

Kendati demikian, Ronaldo tetap mencetak rekor berkat satu golnya ke gawang Ghana. Ronaldo menjadi pemain pertama yang mencetak gol di lima edisi Piala Dunia berbeda. Gol ke gawang Ghana juga membuatnya menjadi pemain tertua kedua (37 tahun) yang mencetak skor di Piala Dunia setelah Roger Milla bersama Kamerun (42 tahun).

Kemenangan atas Ghana membawa Portugal ke puncak klasemen sementara Grup H dengan tiga poin. Sementara di pertandingan lain yakni Uruguay vs Korea Selatan berakhir imbang 0-0.

[Gambas:Video CNN]

(ikw/jun)









Sumber: www.cnnindonesia.com

Exit mobile version